Kerinci–TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) yang ke -109 Tahun 2020 Kodim 0417/ Kerinci, Disamping melaksanakan tugas untuk sasaran fisik Pembukaan akses jalan, di sela itu anggota satgas juga melakukan komunikasi sosial (Komsos) bersama masyarakat setempat desa Sungai Langkap, Kecamatan Sulak Mukai , Kabupaten Kerinci , Minggu (27/09/2020).
Komunikasi Sosial yang dilakukan oleh anggota satgas TMMD bersama masyarakat setempat ini untuk menjalin hubungan tali silaturahmi yang baik dan untuk menjaga keakraban dengan masyarakat.
Disamping itu anggota satgas TMMD ke-109 Kodim/Kerinci, juga menghimbau untuk selalu mematuhi protokol kesehatan di tengah Pandemi Covid-19, dengan menggunakan masker, menjaga jarak serta mencuci tangan setelah selesai beraktivitas.