Kerinci - Program Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 109 Kodim 0417/Kerinci Progress sasaran fisik terus berjalan sebagiamana yang direncanakan.
Setelah beberapa hari berjalan, masyarakat mulai merasakan kehadiran TNI di dalam hari-hari mereka, bahkan sejumlah warga tidak lagi merasa sunkan dengan para anggota TNI yang bekerja membangun desa.
Seperti yang dirasakan oleh warga Desa Sungai Langkap Kecamatan Siulak Mukai yang menjadi salah satu lokasi TMMD 109. Warga setempat merasa sangat senang ketika TNI datang dan menetap untuk satu bulan dalam program TMMD 109.
Warga setempat bahkan telah merasakan kebersamaan dan kekeluargaan yang begitu erat kepada seluruh anggota TNI.
“Warga disini awalnya menganggap TNI ini sangar dan ditakuti, tetapi setelah membaur mereka merasakan kebersamaan yang luarbiasa,” katanya.
“Warga disini antusias dan berkomitmen membantu bergotong royong untuk menyelesaikan pembangunan sampai tuntas,” tuturnya.
Menurutnya, keikut sertaan warga ini adalah bentuk keseriusan dan dukungan warga terhadap TMMD 109 Sungai Langkap dan akan mempercepat target pembangunan.
“Terimakasih TNI, atas dedikasi yang dilakukan demi masyarakat, ini akan menjadi kenangan indah di masa yang akan datang,” kata Kades sungai langkap matanya berkaca-kaca.