KODIM 0417/KERINCI

Jalin Silaturahmi Antara Kab. Kerinci dan Kota Sungai Penuh Dengan Kab. Rejang Lebong (Pendim0417)

Tim Tennis Kab. Kerinci, Kota Sungai Penuh

Jalin Silaturahmi Antara Kab. Kerinci dan Kota Sungai Penuh Dengan Kab. Rejang Lebong (Pendim0417)

Danramil 417-03/Air Hangat

Babinsa Koramil 417-03/Air Hangat Gotong Royong Bersama Masyarakat Desa Koto Datuk dan Koto Tengah Dengan Sasaran Membersihkan Lingkungan Masjid Baitul Amal

Letnan Kolonel Czi Fitriadi, ST

Dandim 0417/Kerinci bersama masyarakat mencari korban hilang di tempat wisata Danau Kaco

Dandim 0417/Kerinci

Gelar Apel Siaga Banjir dan Tanah Longsor

Jumat, 30 September 2022

Babinsa Koramil 417-03/ AH melaksanakan kegiatan pendampingan pembagian BLT di Desa Binaan

Semurup Babinsa Koramil 03 Air Hangat Sertu Bismaizal melakukan pendampingan pembagian Bantuan Langsung Tunai Bahan Bakar Minyak (BLT BBM) yang diselenggarakan di Kantor kepala desa Pendung Kec. Air Hangat Kab.Kerinci. Jumat (30/9/2022).


Kebersamaan Babinsa Sertu Bismaizal dengan warga masyarakat binaannya, dalam kegiatan Pendampingan pembagian BLT BBM, untuk memastikan pembagian berjalan aman dan tertib serta tepat sasaran kepada warga masyarakat yang benar–benar membutuhkan.


"Pendampingan pembagian Bantuan Langsung Tunai Bahan Bakar Minyak (BLT BBM), kami lakukan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada warga masyarakat, juga untuk menertibkan jalannya acara," ujarnya.


Selanjutnya Sertu Bismaizal berharap kepada keluarga penerima manfaat BLT BBM, yang sudah menerima bantuan ini, agar dapat menggunakannya dengan baik.


“Dan semoga dengan adanya bantuan ini, bisa berguna serta bermanfaat untuk memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari,” pungkasnya. 


 

Share:

Eratkan Hubungan Tali Silahturahmi Bersama Warga Babinsa Jalin Komunikasi Sosial Yang Humanis

Sanggaran Agung --  Komunikasi Sosial merupakan salah satu cara untuk menjalin hubungan baik dengan masyarakat, Babinsa Koramil 417- 05/ Danau kerinci Serda Sulaiman melaksanakan Komsos dengan masyarakat Desa Semerap, Kec. Keliling Danau, Kab. Kerinci Jum'at (30/09/2022).


Kegiatan yang dilakukan Babinsa tersebut menunjukan kedekatannya dengan masyarakat dalam menjaga wilayah teritorialnya tetap dalam keadaan aman.


Kegiatan Komsos ini juga mencerminkan seorang aparat teritorial selalu akrab, peduli, dan aktif  dalam bermasyarakat  serta siap membantu masyarakat kapanpun dibutuhkan," ujar Sulaiman


Berkomunikasi langsung dengan masyarakat akan mempererat hububungan TNI dan rakyat semakin harmonis sehingga tercipta kekuatan dalam menjaga Keutuhan NKRI, bersama Rakyat ,TNI kuat," jelasnya


Danramil 417-05/DK Kapten Inf Umar Azwin juga menyampaikan Komsos ini menjadi bukti bahwa tidak ada batasan antara TNI dengan masyarakat sehingga dengan komunikasi yang selalu terjalin ini bisa menjadi contoh dalam menjaga wilayahnya tetap aman.


Share:

Di Sela-Sela Tugas Pokok, Danramil Ajak Anggotanya Jaga Kesehatan Dengan Berolahraga

Sitinjau Laut - Ditengah situasi cuaca yang tidak menentu saat ini, menjaga kesehatan harus di utamakan, seperti yang di lakukan Anggota Koramil 417-04/Sitinjau Laut Kodim 0417/Kerinci Kapten Inf Sepritno memimpin langsung anggotanya melaksanakan kegiatan senam setelah apel pagi di lanjut olah raga badminton di gedung serbaguna Desa Tanjung Mudo Kecamatan Sitinjau Laut Kabupaten Kerinci, Jumat (30/09/2022).


Kegiatan olahraga seperti ini harus rutin di lakukan para Babinsa disela sela pelaksanaan tugas pokok di wilayah tanggung jawabnya masing-masing, kegiatan senam pagi dan olahraga yang di lakukan ini, demi mendukung tugas babinsa kedepannya, agar terciptanya situasi dan kondisi di wilayah teritorial Koramil 04/Stl yang aman, nyaman dan tentram.


Kapten Inf Sepritno mengatakan, “Dengan ada nya kegiatan olahraga, para anggota Koramil, khususnya Babinsa harus siap menghadapi tantangan tugas di masa sekarang maupun yang akan datang, bilamana sewaktu waktu masyarakat binaannya membutuhkan bantuan kepada Babinsa. Sehingga dengan demikian, para Babinsa harus benar-benar siap dan bisa hadir di tengah tengah desa binaanya,” terang Danramil.


Danramil juga selalu mengingatkan, bahwa begitu banyak kegiatan yang harus kita laksanakan kedepan, maka disela sela waktu yang ada, kita harus pandai mengatur waktu untuk berolah raga agar kesehatan tetap terjaga, karena dengan sarana berolah raga semacam ini diharapkan anggota akan mendapatkan fisik yang sehat dan prima, sehingga para Babinsa dalam melaksanakan tugas di lapangan bisa dengan penuh semangat, dan penuh percaya diri.


Danramil juga mengajak kepada seluruh anggota apabila melaksanakan olahraga tidak harus di Koramil, namun saat sekarang sudah banyak gedung olahraga di masing-masing desa yang digunakan untuk permainan bulu tangkis maupun futsal. “Dengan berolahraga bisa menjadikan sarana komsos dengan warga binaan, yang nantinya diharapkan dengan sarana olahraga tersebut akan tercipta kedekatan yang erat antara warga dan anggota Koramil,” pungkas Danramil



Share:

Ciptakan Suasana Sejuk Dan Nyaman, Babinsa Komsos Dengan Masyarakat

Lempur - Dalam rangka meningkatkan silaturahmi dan hubungan kerja yang baik di wilayah binaanya, Babinsa Sertu Hadi  melaksanakan Komsos dengan masyarakat di Desa Batang Merangin Kecamatan Batang Merangin, Kabupaten Kerinci. Jum'at (30/09/2022).


Ia mengungkapkan, jika kegiatan Komsos tersebut bertujuan meningkatkan keamanan dan silaturahmi dengan warga binaannya. Sekaligus untuk mengetahui kondisi dan perkembangan di masyarakat.


Menurutnya, melalui kegiatan Komsos akan terjalin silaturahmi yang baik dengan warga binaan akan tercipta suasana yang nyaman dan sejuk, sehingga memperlancar tugas keseharian sebagai Babinsa di wilayahnya.


Diakui, dengan Komsos pihaknya juga dapat mengetahui perkembangan situasi di wilayah desa binaan dan dapat melakukan upaya deteksi dini dan cegah dini, sehingga apabila ada hal-hal negatif yang berkembang bisa cepat diselesaikan.



Share:

Peduli Stunting, Danramil Kapten CHB Firman Beri Bantuan Ke Anak Asuh Koramil 417-06/Sungai Penuh Di Desa Gedang Kec. Sungai Penuh

Sungai Penuh-Komandan Koramil 417-06/SPN Kapten CHB Firman memberikan bantuan kepada warga binaan yang mempunyai anak-anak beresiko stunting Jum’at (30/09/22)


Bantuan bingkisan tersebut, diberikan Danramil 417-06/di rumah penderita Stunting Desa Gedang Kec. Sungai Penuh Kota Sungai Penuh.


Saat memberikan bantuan bingkisan kepada anak-anak stunting ini, Danramil 417-06/SPN didampingi Babinsa Desa Gedang Serka Isharyanto dan Sertu Reka Chandra.


Danramil 417-06/SPN Kapten CHB Firman mengatakan, pemberian bantuan berupa makanan penambah gizi ini merupakan salah satu tanggung jawab kita sebagai orang tua asuh.


“Bantuan yang kita berikan ini bertujuan agar anak yang terkena stunting dapat tumbuh dan berkembang secara maksimal, sehingga nantinya mereka dapat menjadi anak yang cerdas,” kata Danramil.


“Selain itu, bantuan ini merupakan wujud kepedulian dan salah satu bentuk upaya kita dalam mendukung program pemerintah untuk menuntaskan kasus anak yang beresiko stunting,” pungkasnya.




 

Share:

Pantau Titik Asap dan Api, Babinsa Koramil 417-01/Gunung Kerinci Ajak Warga Waspada Karhutla

Siulak Deras - Guna mengantisipasi terjadinya Kebakaran Hutan dan Lahan (KARHUTLA) di Kecamatan Gunung Tujuh, Babinsa Koramil 417-01/Gunung Kernci Serma Jusrizal mengajak warga masyarakat untuk melaksanakan kegiatan patroli Karhutla secara bersama.

Dimana, kegiatan ini dilakukan menindak lanjuti serta mengantisipasi segala kegiatan yang memicu bencana kebakaran yang dilakukan di Wilayah Desa Jernih Jaya Kecamatan Gunung Tujuh Kabupaten kerinci. Jumat (30/09/2022).


Kegiatan Patroli sebagai upaya mengantisipasi terjadinya kebakaran dilahan Produktif maupun lahan yang masih Belukar di wilayah teritorial Koramil 417-01/Gunung kerinci.


Pada kegiatan kali ini personil Koramil dan warga menyasar perkebunan masyarakat, dalam kesempatan ini Babinsa terus menghimbau kepada warga masyarakat dan pemuda setempat untuk tidak membersihkan lahan dengan cara membakar.

"Patroli yang dilaksanakan di Desa Jernih Jaya Babinsa Menghimbau kepada warga untuk tetap waspada dan terus melaksanakan patroli," ucap Serma Jusrizal.


 

Share:

Kamis, 29 September 2022

Peduli Warga Stunting, Babinsa Serda Dedi Hendra Bersama Mitra Kerja Salurkan Bantuan Sembako

Sitinjau Laut – Babinsa Koramil 417-04/Sitinjau Laut Kodim 0417/Kerinci Serda Dedi Hendra bersama bidan desa Ibu Novi S.Keb melaksanakan kegiatan penyaluran bantuan sembako dari Kodim 0417/Krc kepada keluarga yang Stunting diwilayah Desa Pendung Hilir Kecamatan Sitinjau Laut Kabupaten Kerinci, Kamis (29/09/2022).


Dalam data yang di peroleh bahwa di wilayah Kecamatan Sitinjau Laut khususnya di Pendung Hilir masih terdapat anak dalam kondisi stunting tentu dengan data yang ada dimana kondisi kebutuhan gizi yang diperlukan oleh anak tersebut masih jauh dari apa yang diharapkan, pemberian bantuan ini dilakukan sebagai bentuk rasa kepedulian Kodim 0417/Krc terhadap anak-anak diwilayah yang membutuhkan asupan gizi yang cukup.


Bantuan sembako yang diberikan kepada dua anak dalam satu kepala keluarga ini diharapkan dapat meringankan beban kedua orang tua anak tersebut dalam menambah asupan gizi bagi balitanya dan juga sebagai upaya nyata Kodim 041/Kerinci untuk mempererat tali silaturahmi antara anggota Babinsa dan warga masyarakat di wilayah binaan teritorialnya.


Orang tua dari Aditya Rifqi (5) dan Daffa Isnaufal (3) yang didampingi Ketua RT, mengucapkan terima kasih dan apresiasi yang setingginya dengan adanya kegiatan penyaluran bantuan tersebut, ia juga berharap dengan ditambahkannya asupan gizi pada anaknya, diharapkan perkembangan dan pertumbuhan anak nya dapat terlihat perubahan yang membaik bagi kedua anaknya, sehingga dapat beraktifitas seperti anak lain pada umum nya.



Share:

Pantau Titik Api, Babinsa Gunung Raya Giat Lakukan Patroli Karlahut

Lempur - Segala upaya yang sudah dilakukan TNI dalam menjaga keamanan dan ketertiban di masyarakat terutama menjaga agar suatu wilayah terhindar dari kebakaran hutan dan lahan.


Untuk menghindari agar wilayah tersebut terbebas dari kebakaran hutan dan lahan, personil TNI dari satuan koramil 417-02/Gunung Raya Kodim 0417/Kerinci Sertu Apiyanto selalu siap siaga melaksanakan kegiatan patroli karlahut bersama masyarakat setempat.


Kegiatan patroli dan sosialisasi tersebut dilakukan dalam rangka untuk mencegah agar seluruh masyarakat tidak membuka lahan dengan cara membakar.


Anggota koramil 417-02/Gunung Raya yang juga babinsa Sertu Apiyanto mengungkapkan bahwa kegiatan patroli ini merupakan bentuk dan rasa tanggung jawab dari TNI sebagai garda terdepan untuk menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah rawan kebakaran.


“Kita ingin seluruh titik yang dianggap rawan Karlahut di wilayah Desa Kebun Baru Kecamatan Gunung Raya Kab Kerinci tidak mengalami kebakaran, upaya pencegahan terus kita lakukan dengan melakukan patroli dan karlahut bersama Warga,”Ungkap Sertu Apiyanto, Kamis (29/09/2022).


Selain itu, Sertu Apiyanto juga menyampaikan bahwa, peran serta masyarakat sangat diperlukan untuk menjaga agar daerah tersebut terhindar dari masalah kebakaran.


“Masyarakat juga harus saling bersinergi dengan aparat keamanan, jika ada kebakaran cepat menghubungi petugas baik TNI maupun Polri,” Sambung Sertu Apiyanto.

Share:

Peduli stunting Babinsa Koramil 03 Air Hangat memberikan bantuan yang anak beresiko stunting di wilayah binaanya

Semurup – Babinsa Koramil 417-03/AH Serma Boy Lizar memberikan bantuan sembako kepada keluarga yang beresiko Stunting diwilayah Desa Binaanya Kec.Air Hangat Barat. Kamis (29/09/22).


Penyampaian Danramil 417-03/AH, pemberian bantuan sembako oleh Babinsa diserahkan kepada 2 kepala keluarga warga diwilayah yang anaknya beresiko stunting. Pemberian bantuan dilakukan sebagai bentuk rasa kepedulian  Kodim 0417/Kerinci Melalui Babinsa terhadap warga diwilayah Binaan teritorialnya.


Bantuan sembako yang diberikan kepada 2 kepala keluarga ini diharapkan dapat meringankan beban warga tersebut dalam menambah asupan gizi bagi balitanya dan juga sebagai upaya mempererat tali silaturahmi antara Babinsa dan warga masyarakat di wilayah binaan teritorialnya.


Salah satu orang tua mengucapkan terima kasih dan apresiasi kegiatan tersebut ia juga berharap dengan ditambahkannya asupan gizi pada balita, diharapkan perkembangan pertumbuhan akan dapat terlihat perubahan yang membaik bagi anak balitanya.

Share:

Apel Pagi Koramil 417-05/Danau Kerinci, Danramil Berikan Pengarahan Pada Personel Babinsanya.

Sanggaran Agung - Personel Koramil 417-05 /Danau Kerinci melaksanakan apel pagi dilanjutkan dengan kegiatan pengarahan Komandan Koramil (Danramil), Kapten Inf Umar Azwin, dihalaman Kantor Makoramil  Desa Sanggaran Agung, Kecamatan Danau Kerinci, Kabupaten Kerinci, Kamis (29/09/2022).


Pelaksanaan apel dilaksanakan di halaman Koramil 417-05/Dk dilanjutkan dengan Kegiatan Jam Komandan , hal ini bertujuan untuk menyampaikan Informasi maupun pengecekan Anggota serta penyampaian dan memberikan penekanan kepada para anggota agar dalam pelaksanaan tugas dapat dilaksanakan dengan penuh rasa tanggung jawab dan penuh semangat dengan tetap menjaga faktor Keamanan.


Adapun yang disampaikan Danramil Kapten Inf Umar Azwin kepada para anggotanya pada Kegiatan Jam Komandan tersebut diantaranya, semua anggota harus menjaga kesehatan dalam melaksanakan aktifitas baik dinas maupun aktivitas di rumah.


” jelasnya lagi Para Babinsa harus bersinergi dan bekerja sama dengan instansi terkait, seperti Bhabinkamtibmas, Kepala Desa, perangkatnya dan mitra-mitra karib yang ada di wilayah, agar bila ada sesuatu kejadian ataupun masalah akan segera dapat ditangani dan diselesaikan secara dini,” pungkas Danramil Kapten Inf Umar Azwin.

Share:

Beri Rasa Aman, Babinsa Koramil 417-06/SPN Dampingi Penyaluran BLT DD

Sungai penuh - Guna memberikan rasa aman dan nyaman kepada warga binaan saat penyaluran bantuan sosial Babinsa melakukan pendampingan.

Seperti halnya yang dilakukan Babinsa Koramil 417-06/SPN Sertu Hendriadi bersama pemerintahan desa melaksanakan penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) 2022, di Desa sungai jernih, kecamatan pondok tinggi, kota Sungai penuh, Kamis. (29/09/2022).


"Tujuan pendampingan ini untuk memastikan penyaluran bantuan berjalan lancar dan memberikan rasa aman serta nyaman kepada warga Desa sungai jernih” ungkapnya.


Dikatakan, penyaluran BLT DD Desa sungai jernih triwulan sebesar Rp900.000 kepada 115 Keluarga Penerima dengan sistem antrian dan dipanggil menggunakan pengeras suara oleh petugas, sehingga tidak membuat kerumunan massa.


“Ini sesuai dengan protokol kesehatan yaitu menjaga jarak, tidak berkerumun dan harus memakai masker serta mencuci tangan, hal itu dilakukan untuk memutus penyebaran Covid-19,” jelasnya.


Sementara itu, Kepala Desa (Kades) sungai jernih mengucapkan terima kasih kepada Babinsa yang telah hadir dalam kegiatan tersebut, sehingga berjalan dengan aman, tertib dan lancar.


Share:

Babinsa Pantau Tahap Perkembangan Situasi Pilkades Di Wilayah Binaan

Dok Ramil 04/Stl

Sitinjau Laut – Bintara Pembina Desa (Babinsa) dinilai memiliki tugas penting dalam menjaga stabilitas keamanan masyarakat, khususnya di tingkat desa, tidak hanya membuat peta Geografi, Demografi, Konsos. Babinsa juga dituntut mampu membuat pemetaan kerawanan guna mengantisipasi potensi terjadinya konflik sosial di masyarakat.

Seperti yang di lakukan oleh Babinsa Serda Hermanto yang bertugas di komando rayon militer (koramil) 417-04/Sitinjau Laut Kodim 0417/Kerinci, ia dituntut harus memiliki kemampuan sosial untuk pembinaan masyarakat di Desa binaanya yaitu Desa Hiang Karya Kecamatan Sitinjau Laut Kabupaten Kerinci, Rabu (28/09/2022).


Melalui pembinaan itu, seorang Babinsa akan mampu mengetahui latar belakang masyarakat dan potensi konflik yang mungkin timbul di wilayah itu. Potensi konflik tersebut kemudian dipetakan untuk diolah di satuan atas Koramil yakni Komando Distrik Militer (Kodim). Dengan peta itu, kita bisa mengambil langkah antisipasi setiap kejadian yang kemungkinan terjadi.


Serda Hermanto mengungkapkan, "Diharapkan pembinaan di masyarakat Desa Hiang Karya ini dapat mempermudah dan mempercepat sebuah informasi yang akan terjadi, apa lagi saat ini di beberapa wilayah binaan Koramil 417-04/Stl ada 5 desa yang akan melaksanakan Pilkades, termasuk di Desa binaan saya Hiang Karya juga akan melaksanakan pilkades, " ucap Babinsa.


Sementara itu Danramil 417-04/Stl Kapten Inf Sepritno memberikan penekanan kepada tiap-tiap Babinsa yang desa binaannya yang sedang melaksanakan tahapan Pilkades agar selalu memantau desa binaannya setiap saat. "Babinsa harus selalu memantau dan waspada serta selalu menghimbau kepada warga agar menjaga kedamaian selama pilkades, desa harus tetap dalam keadaan kondusif pada tahapan demi tahapan Pilkades sampai terpilihnya calon menjadi kepala Desa nantinya," jelas Danramil 


“Tak lepas dari Sinergitas TNI-POLRI dan Instansi terkait lainnya Babinsa harus tetap selalu menjalin komunikasi yang baik dalam mengemban tugas diwilayah binaannya baik selama Pilkades dan juga bagai macam permasalahan, yang terpenting tak lepas dari tugas pokok TNI lebih khusus tugas seorang Babinsa, dalam proses pesta demokrasi pilkades Babinsa harus selalu menjalin komunikasi yang baik dengan panitia, calon, maupun pemilih, "Tegas Danramil.


"Oleh karena itu, keberadaan Babinsa di Desa diharapkan mampu memberikan nuansa yang harmonis, sejuk, tanpa menimbulkan suatu perpecahan di wilayah Teritorial setempat selama proses Pilkades sampai pelantikan nantinya,” tutup Danramil Kapten Inf Sepritno. 



Share:

Patroli Wilayah Desa Binaan, Banbinsa Cegah Terjadinya Curas dan Kriminalitas Malam Hari

Siulak Deras - Dalam menjaga Wilayah Desa Binaannya tetap kondusif dan cegah terjadinya kriminalitas dan Minuman Keras serta monitoring wilayah dimalam hari, Babinsa Koramil 417-01/Gunung Kerinci Serda Dotman lakukan upaya pencegahan guna mengantisipasi terjadinya gangguan Kamtibmas seperti Minuman Keras dan curanmor yang dapat mengganggu aktivitas Istirahat warga dimalam hari di Desa Karsik Tuo Kecamatan Kayu Aro Barat, Kamis (29/09/2022).


Patroli wilayah merupakan Perintah Daramil 417-01/Gunung Kerinci Kapten Cpl Yahya untuk selalu monitoring wilayah binaanya dalam menjaga kamtibmas, serta antisipasi cuaca saat ini musim Penghujan.


” Lakukan patroli, pantau daerah rawan banjir dan longsor serta lakukan upaya bila menemukan ambang gangguan “, kata Danramil.


Seperti yang dilakukan oleh piket malam melaksanakan patroli dengan menyambangi wilayah rawan kriminalitas. Ungkapnya 



Share:

Rabu, 28 September 2022

Patroli Karhutla dilahan Warga, Babinsa Sosialisasi Dampak Asap Kebakaran

Sanggaran Agung -- Jaga kelestarian hutan dari bahaya kebakaran Babinsa Koramil 417-05/Danau Kerinci , Serka Manzani melaksanakan patroli karhutla dilahan warga di wilayah  binaan Desa Tebing Tinggi, Kecamatan Danau Kerinci, Kabupaten Kerinci, Rabu( 28/09/2022).


Patroli ini merupakan kegiatan yang sering dilakukan oleh Babinsa Koramil Danau Kerinci  bertujuan untuk mengantisipasi titik api sehingga terjadinya peristiwa Karhutla di daerah khususnya di lahan lahan perkebunan Warga Desa binaan dapat dicegah secara dini.


Selain berfungsi sebagai monitoring lahan rawan karhutla , kegiatan patroli juga di isi dengan sosialisasi penyadartahuan kepada masyarakat sekitar, dengan cara menghimbau masyarakat untuk tidak melakukan pembakaran, sosialisasi mengedukasi masyarakat tentang dampak dan kerugian yang ditimbulkan oleh kebakaran Hutan


Babinsa Koramil Danau Kerinci, Serka Manzani menyampaikan kepada masyarakat  banyak sekali dampak yang ditimbulkan oleh Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) salah satunya hutan menjadi gundul, sehingga tidak mampu lagi menampung cadangan air di saat musim hujan, hal ini dapat menyebabkan tanah longsor ataupun banjir,  Selain itu juga berdampak pada kesehatan kita dari asap yang ditimbulkan dapat menyebabkan penyakit Infeksi Saluran Pernafasan, ujarnya


“ Untuk itu masyarakat diminta agar tidak melakukan pembakaran secara sembarangan, baik itu sampah pekarangan di sekitar rumah maupun cara membuka lahan perkebunan dengan membakar” tutupnya

Share:

Tumbuhkan silaturahmi yang baik Babinsa Komsos dengan warga Desa Binaan

Lempur – Kegiatan Komsos adalah salah satu media Babinsa untuk mengenal warganya lebih dekat lagi dan sebagai sarana silahturahmi kepada warga binaannya agar warga menjadi lebih dekat dan akrab dengan Babinsa. Selain itu kegiatan komsos ini bertujuan untuk mencari informasi dan mengetahui perkembangan situasi di wilayah desa binaan.


Ciptakan kedekatan di desa binaan, Babinsa Koramil 417-02/Gunung Raya Kodim 0417/Kerinci Koptu Ali Wardana melaksanakan Komsos dengan masyarakat di Desa Tarutung Kecamatan Batang Merangin Kabupaten Kerinci, Rabu (28/09/2022).


Koptu Ali Wardana menjelaskan kegiatan komsos ini dilakukan karena sudah menjadi tugas pokok sebagai seorang Babinsa yang senantiasa melaksanakan Komsos untuk mencari informasi dan sebagai sarana bersilahturahmi kepada warga supaya lebih dekat dan bisa menjalin kebersamaan,” terangnya.


Lanjut Ali Wardana, kegiatan ini mencerminkan rasa kemanunggalan TNI khususnya Babinsa kepada masyarakat wilayah binaannya, yang bertujuan untuk mempererat hubungan kekeluargaan antara Babinsa dengan masyarakat sehingga tercipta suasana yang harmonis dalam setiap pelaksanaan tugas Babinsa di lapangan.



Share:

Perwakilan Babinsa Koramil 417-04/Stl Serda Hudmi Ikut Bimbingan Teknis Pasilitator PMK Di Jambi

Sitinjau Laut - Babinsa Koramil 417-04/Sitinjau Laut Serda Hudmi bersama 3 Anggota Babinsa Jajaran Kodim 0417/Kerinci mengikuti penyuluhan bimbingan teknis tentang penanganan PMK (Penyakit Mulut dan Kuku) pada hewan ternak dari Dinas Pertanian, Peternakan dan Perikanan Provinsi Jambi bertempat di Hotel Aston Jambi, Selasa (27/09/2022).


Saat di hubungi via WhatsApp, Serda Hudmi mengatakan, " Sesuai yang di sampaikan pengisi materi, Spesies yang rentan terjangkit PMK yaitu seperti sapi, kerbau, domba, kambing dan babi, penularan dapat terjadi bila kontak langsung dengan ternak terinfeksi, melalui pernafasan, mulut, lecet kulit dan sarana peternak (sepatu, tangan, pakaian) dan tidak bersifat Zoonosis artinya penyakit ini tidak menular ke manusia," ucap Babinsa.



"Adapun Tanda klinis jika hewan terpapar PMK adalah Demam tinggi,  Muncul lepuh (seperti sariawan) di lidah, mulut, hidung, moncong dan puting susu; Keluar air liur berlebihan (berbusa); Nafsu makan turun/tidak mau makan; dan Muncul lesi (luka) pada kaki antar kuku, kepincangan, enggan bergerak, gemetar dan pengelupasan kuku, " jelas Serda Hudmi.


Lebih lanjut Serda Hudmi menjelaskan, "Daging hewan yang terkena PMK masih aman dikonsumsi dengan cara Jangan mencuci daging terinfeksi, tapi langsung direbus minimal 30 menit, atau di presto minimal 10 menit, sedangkan kulit hewan terinfeksi diberikan garam ditambah soda kue didiamkan hingga 28 hari, " tutup Serda Hudmi.



Share:

Anggota Koramil 417-06/Sungai Penuh Melaksanakan Apel Pagi Dilanjutkan Dengan Senam Kesegaran Jasmani

Sungai Penuh-Koramil 417-06/SPN melaksanakan apel pagi rutin terhadap anggota dilanjutkan dengan senam pagi Rabu (28/09/2022)


Komandan Kodim 0417/Kerinci Letkol Inf Ihsanudin, S.Sos MM melalui Kapten CHB Firman menyampaikan dengan diadakannya kegiatan itu agar terpeliharanya kesegaran Jasmani dari semua prajurit. Dan ini merupakan jalan menuju kebahagiaan dan kesejahteraan bagi diri prajurit bahkan satuannya.


"Karena prajurit yang sehat akan membahagiakan keluarga dan dapat melaksanakan tugas dengan baik. Itulah tujuan dari diselenggarakan senam kesegaran jasmani yang dipusatkan halaman Koramil 417-06/SPN ini," ungkap Danramil.


Prajurit Koramil 417-96/SPN rutin melaksanakan senam dan olahraga guna menjaga kesegaran jasmani. Hal ini sangat penting dan semua demi kesehatan daripada anggota, apalagi kita sedang dimasa pandemi harus rajin olah raga untuk imunitas tubuh. Sebut Danramil


Lebih lanjut lagi kita berharap kepada seluruh anggota Koramil 417-06/SPN untuk terus melakukan ini dengan sebaik-baiknya, semangat, penuh dedikasi dan keseriusan sesuai dengan kemampuan yang dimiliki.


"Sehingga Imunitas kita, Fisik dan gairah untuk bekerja itu menjadi lebih semangat," Sebutnya.


"Memelihara kesegaran jasmani sangat penting bagi prajurit. Juga kalau mau kenaikan pangkat saja sekarang harus memiliki jasmani yang betul betul prima serta fisik handal dan ini sudah menjadi aturan dari komando atas," Terang Danramil.



 

Share:

Babinsa Terus Meningkatkan Komsos Dengan Kades dan Perangkatnya

Siulak Deras – Guna menjalin kemanunggalan TNI dengan Kepala desa dan perangkat desa  Sertu Defrizal Babinsa Koramil 417-01/Gunung Kerinci melaksanakan komunikasi Sosial (komsos) dengan kepala Desa Sungai Tanduk Kecamatan Kayu Aro Kabupaten Kerinci. Rabu (28/09/2022).


Sertu Defrizal  menyampaikan kepada kepala desa agar disampaikan ke warganya untuk lebih hati-hati dan waspada di musim hujan ini karena sering terjadi Banjir dan Tanah Longsor oleh karena itu khususnya warga Sungai Tanduk harus ekstra waspada karena wilayah kita posisinya  di dataran Tinggi Komsos dengan kepala desa atau perangkat desa secara langsung hasilnya akan lebih efektif karena hasil pengarahan atau informasi dari Babinsa, sehingga nantinya perangkat desa dapat menyebarluaskan kepada warganya dan juga sebaliknya sebagai Babinsa bisa mendapatkan informasi dan mengetahui permasalahan-permasalahan  yang dihadapi masyarakat.


Selain itu, Komsos ini adalah merupakan tugas dan tanggung jawab babinsa untuk mengetahui perkembangan wilayah binaan dan untuk lebih mempererat hubungan antara babinsa dan perangkat desa lebih luas nya dengan  masyarakat ungkap Sertu Defrizal.


Dengan adanya Komsos yang dilaksanakan Babinsa secara rutin diharapkan dapat berperan aktif dalam setiap kegiatan yang dilaksanakan masyarakat yang ada di wilayah binaan. Disamping itu Komsos merupakan salah satu bentuk sinergitas antara Babinsa dan Perangkat desa Sungai Tanduk tentunya semua ini untuk menciptakan rasa “aman, nyaman dan yang paling utama kerukunan dalam lingkungan masyarakat”.


Di sela-sela pembicaraan nya kepala desa Sungai Tanduk mengucapkan banyak-banyak terimakasih atas kehadiran nya dan kerjasama nya bapak Babinsa yang setiap saat  selalu menyambangi ke kantor desa dan tentunya menyambangi ke warga di Desa binaannya.




Share:

Supaya indah dipandang Anggota Koramil03 AH melaksanakan kegiatan pembersihan pangkalan sekita Makoramil

Anggota Koramil 417-03/AH melaksanakan kegiatan pembersihan  pangkalan sekitar Makoramil, Sasaran kegiatan ini adalah pembersihan sekitar pangkalan  Koramil dengan membersihkan Lumut yang ada di dinding pagar Koramil.Rabu  (28/09/2022)


Kebersihan adalah bagian dari pada Iman adalah slogan yang tidak hanya diucapkan saja, melainkan dibuktikan oleh para anggota Koramil dengan membersihkan, merapihkan, membuang sampah untuk memperindah dan mempercantik sekitar Markas Koramil


Dalam pembersihan Markas Koramil  dipimpin langsung Batuut Koramil dengan melibatkan seluruh anggota Koramil


“Kegiatan membersihkan markas Koramil ini merupakan rangsangan kepedulian terhadap lingkungan yang tidak hanya merupakan slogan atau teori belaka, tetapi harus dijadikan sebuah Motto yaitu kebersihan sebagian dari pada Iman.


 

Share:

Selasa, 27 September 2022

Babinsa Koramil 417-06/SPN Hadiri Sosialisasi Penanggulangan Bencana

Sungai penuh - Babinsa Koramil 417-06/SPN Kodim 0417/Kerinci Sertu Kupri mengikuti kegiatan sosialisasi penanggulangan bencana tahun 2022, kegiatan dilaksanakan di Desa sungai Ning, kecamatan sungai bungkal, kota sungai penuh, Selasa (27/09/2022).


Kegiatan sosialisasi ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan tentang kepedulian dan penanggulan bencana alam kepada masyarakat karena selain relawan masyarakat juga harus mengetahui bagaimana tindakan untuk menanggulangi bilamana ada bencana alam yang tidak terduga.


Dengan adanya sosialisasi ini diharapkan seluruh warga mengetahui dan segera tanggap bagaimana penanganan dan gerakan bilamana ada bencana alam yang tidak kita duga.


“Kami juga berharap kepada seluruh warga sigap untuk lebih meningkatkan kemampuanya dalam mengatasi bilamana ada bencana,selain itu sosialisasi ini juga untuk ajang silaturahmi untuk membentuk jiwa gotong royong serta kepedulian terhadap lingkungan,”.


Senada, Babinsa Koramil 417-06/SPN Sertu Kupri menambahkan bahwa Koramil Koramil 417-06/SPN akan selalu siap untuk bersinergi dengan pemerintah dan semua lapisan masyarakat termasuk relawan dalam penanggulangan bencana di wilayah Kecamatan sungai bungkal kota sungai penuh.

Share:

Babinsa Koramil 417-03/AH Serma Naprizal lakukan Komsos di Desa Binaan

Semurup-Dalam rangka mempererat hubungan harmonis di tengah-tengah masyarakat, Babinsa Ramil-03/AH Serma Naprizal melaksanakan komunikasi sosial (komsos) bersama warga masyarakat desa binaannya di Desa Kemantan Kec.Air Hangat Timur Kabupaten Kerinci. Selasa (27/09/2022)


Serma Naprizal Mengatakan Kami Selaku Aparat pembina desa terus menjalin komunikasi dengan bersilaturahmi dengan warga untuk menjaga keharmonisan di lingkungan masyarakat


“Dengan melakukan kegiatan komunikasi dan silaturahmi ini diharapkan dapat menjaga keharmonisan dan memperkuat jalinan silaturahmi antara Babinsa dengan warga di desa binaan” ucap Serma Naprizal 


Menurutnya, kegiatan tersebut sekaligus merupakan bentuk Komunikasi Sosial (Komsos) Babinsa dalam memonitor wilayah dan menjaga kondusifitas wilayah serta untuk mendapatkan data dan fakta sebagai penunjang tugas kewilayahan.


Selain itu, sebagai Babinsa di wilayah Desa Diair pihaknya terus melakukan pendekatan dengan masyarakat dalam rangka mengetahui kondisi lingkungan masyarakat.


Share:

Bersama Pemuda Desa, Babinsa Komsos Untuk Menjaga Hubungan Tali Silahturahmi Agar Tetap Terjalin

Sanggaran Agung--Guna meningkatkan silaturahmi dan hubungan  baik di wilayah binaanya, Babinsa Koramil 417-05/Danau Kerinci , Sertu Jonsen Gusto  melaksanakan komunikasi sosial (Komsos) bersama Pemuda Desa Koto Petai, Kecamatan Tanah Cogok, Selasa (27/09/2022).


Sertu Jonsen Gusto selaku Babinsa Desa Koto Petai melaksanakan Komunikasi Sosial bersama warganya, melalui  Komunikasi Sosial Babinsa dapat menjalin tali silaturahmi dan hubungan baik dalam melaksanakan pembinaan terhadap masyarakat serta para tokoh masyarakat yang berada di wilayahnya.


Komsos yang dilakukan  bertujuan untuk mewujudkan kemanunggalan TNI dengan Rakyat untuk menciptakan kebersamaan dalam membangun ketahanan wilayah serta menjaga wilayah tetap Aman.


Selaku Babinsa, Sertu Jonsen Gusto mengatakan Kegiatan Komsos ini adalah salah satu sarana untuk mengenal warga lebih dekat lagi  dan sebagai ajang silahturahmi kepada warga binaan supaya warga menjadi lebih dekat dan akrab dengan Babinsa , tuturnya


Jelasnya lagi, Selain itu juga kegiatan komsos ini bertujuan untuk mencari informasi dan mengetahui perkembangan situasi di wilayah desa binaan serta mengajak para pemuda untuk sama sama menjaga ketertiban dan keamanan Desa, pungkasnya.





 

Share:

Serma Absyar Hadiri Lomba PKK Tingkat Kabupaten Kerinci Di Desa Hiang Tinggi

Sitinjau Laut - Anggota Babinsa Koramil 417-04/Sitinjau Laut Kodim 0417/Kerinci Serma Absyar, menghadiri acara Penilaian lomba PKK tingkat Kabupaten Kerinci Tahun 2022, bertempat di Kantor Desa Hiang Tinggi, Kecamatan Sitinjau Laut, Kabupaten Kerinci, Senin, (26/09/2022).


Kegiatan tersebut di hadiri Ketua tim penilai dari Kabupaten Ibu Rahmi S.Pd beserta rombongan, Camat Sitinjau Laut Saukani SH beserta ibu, Kapuskesmas Hiang, Kades Hiang Tinggi bersama TPPKK desa, Babinsa Serma Absyar, Bhabinkamtibmas Polsek Sitinjau Laut, serta seluruh kelembagaan desa. 


Saat dikonfirmasi terkait penilaian perlombaan PKK tingkat Kabupaten tersebut, Serma Absyar mengatakan, sangat mendukung dan senang, karena PKK diwilayah binaannya ikut dalam perlombaan, sehingga terlihat bentuk kekompakan antara Pemerintah Desa dengan masyarakat dalam berupaya untuk membawa nama baik desa. 


"Kegiatan ini merupakan suatu kebanggaan bagi masyarakat Desa Hiang Tinggi, sehingga pelaksanaannya berjalan dengan baik, ini semua tidak terlepas dari jerih payah Kepala Desa dan masyarakat yang bergotong royong demi membawa nama baik Desa Hiang Tinggi khususnya dan Kecamatan Sitinjau Laut umumnya,"ungkap Serma Absyar.


Dalam penilaian lomba PKK tersebut, lanjutnya, "Ada Empat (4) poin yang diperlombakan, yakni, lomba Dasa Wisma, Produk UPl2K, lomba Hati PKK, serta lomba masak menu sehat untuk ibu hamil dan anak Balita, peserta dalam lomba PKK ini diwakili empat desa dalam kecamatan Sitinjau Laut, Pemenangnya akan mewakili Kabupaten ketingkat Provinsi", jelas Serma Absyar.


Sementara itu, Abdul Hakim, Kepala Desa Hiang Tinggi berharap, dapat meraih yang terbaik, meskipun itu semua merupakan wewenang dan diserahkan sepenuhnya kepada Tim penilai untuk menentukannya, karena pada hakekatnya hal tersebut merupakan suatu usaha untuk mendorong percepatan pembangunan dan pengembangan Desa.


"Sebagai Kades, saya ucapkan terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada seluruh warga, tak luput juga pak Babinsa yang selalu memotivasi kami, atas segala upaya dan usaha yang sudah dilakukan dalam menghadapi lomba PKK ini. Saya yakin akan mampu meraih prestasi yang membanggakan,” pungkas Kades Hiang Tinggi, bapak Abdul Hakim.


 

Share:

Cegah Karhutla, Babinsa Sisir Hutan Gunakan Sepeda Motor

Lempur - Guna mencegah terjadinya kebakaran hutan dan lahan (karhutla) serta optimalisasi upaya pencegahan karhutla, Anggota Babinsa Koramil 417-02/Gunung Raya, Serka Romi Haryadi, melaksanakan patroli dengan menggunakan sepeda motor, di desa lempur hilir kec. Gunung Raya Kab. Kerinci, Selasa (27/09/2022).


Danramil 417-02/Gunung Raya, Kapten Inf Sunasri melalui Anggota Babinsa, Serka Romi Haryadi mengatakan, tujuan patroli ini dilaksanakan adalah agar terlaksana kegiatan pencegahan sekaligus optimalisasi upaya pencegahan karhutla.


"Tentu dengan terjalinnya komunikasi dan sinergisitas yang baik antar instansi, dalam pencegahan dan penanggulangan karhutla dapat meminimalisir terjadinya kebakaran di saat cuaca saat ini," ujarnya


Romi Haryadi mengungkapkan, dalam kegiatan patroli tersebut tidak ditemukan adanya titik api namun petugas terus memberi himbauan kepada warga tetap mewaspadai terjadinya kebakaran.


"Warga juga dihimbau untuk tidak melakukan pembersihan lahan dengan cara membakar saat memasuki musim kemarau," tegasnya.



Share:

Komsos Dan Patroli, Babinsa Koramil 417-01/Gunung Kerinci Ingatkan Warga Tidak Bakar Lahan

Siulak Deras -- Untuk kesekian kalinya jajaran Koramil 417-01/Gunung Kerinci  melakukan pemantauan wilayah,  khususnya dalam rangka mengantisipasi adanya kebakaran lahan dan hutan. 


Hal ini seperti yang dilakukan oleh Babinsa Koramil 417-01/Gunung kerinci Serda Notriwandra  yang terus aktif melakukan komsos dan patroli diwilayah binaannya di Desa Koto Rendah Kecamatan Siulak Kabupaten Kerinci, Selasa (27/09/2022) . 


Selain menyusuri jalan setapak untuk memantau semak belukar dan lahan perkebunan milik warga, Babinsa juga terus mengingatkan warga untuk tidak melakukan pembersihan lahan dengan cara membakar. 


Dan bahkan, disela-sela kegiatan itu, Babinsa juga terus mengingatkan para petani untuk sama-sama menjaga lingkungan dalam rangka mengantisipasi kebakaran lahan dan hutan serta penegakan Prokes. 


Danramil 417-01/Gunung kerinci Kapten Cpl Yahya mengatakan sosialisasi karhutla diwilayah binaan sebagai upaya antisipasi dan pencegahan Kebakaran.


Selain itu,  kehadiran Babinsa juga untuk memberikan pemahaman tentang dampak buruk yang ditimbulkan akibat karhutla dan Babinsa juga mengajak kepada masyarakat untuk sama-sama peduli menjaga.


Dan selain itu juga untuk mencegah terjadinya kebakaran hutan dan lahan. Salah satunya agar dalam membuka lahan pertanian dengan cara tidak dibakar.


“Apabila menemukan tanda-tanda kebakaran segera melaporkan kepada Babinsa atau kepada petugas terkait yang ada di wilayah setempat agar api segera dipadamkan,” ujar Danramil.


Selain itu, lanjut Danramil lagi para pelaku pembakaran itu juga dapat dijerat dengan ancaman penjara. " Satu hal lagi,  bahwa pelakunya juga bisa di penjara dan denda. Untuk itu,  jangan membersihkan lahan dengan cara membakar, " himbaunya lagi.


Share:

Senin, 26 September 2022

Komandan Koramil 03/AH menjadi irup upacara dikantor Camat Air Hangat Timur

 Semurup Komandan Koramil 417-03/AH Lettu Welma Feri bertindak sebagai lnspektur upacara bendera dihalaman Kantor Kecamatan Air Hangat Timur Kabupaten Kerinci. Senin (26/09/2022).


Peserta Upacara di ikuti± 125 orang,yang dihadiri Forkopimcam Kecamatan,Kepala Desa se Kecamatan Perangkat Desa se Kecamatan


Tujuan upacara bendera ini untuk menumbuhkan rasa nasionalisme , patriotisme dan cinta tanah air,serta merupakan bukti bahwa kita adalah bangsa yang merdeka. Upacara ini juga sebagai penghormatan kita kepada para pahlawan yang telah berjuang untuk kemerdekaan Indoensia.


Komandan Koramil 03/AH mengatakan bahwa upacara bendera  merupakan salah satu bukti bahwa kita adalah bangsa yang sudah merdeka, dan suatu bentuk penghargaan kepada para pahlawan yang telah berjuang meraih kemerdekaan Indonesia,"Ujarnya


Danramil juga menambahkan lebih meningkatkan wawasan kebangsaan dan cinta tanah air,perlunya koordinasi antar forkopimcam dan semua elemen pendukung agar sinergitas dalam menyikapi perkembangan kamtibmas dapat terjalin dengan baik untuk menciptakan situasi yang kondusifitas,"Ujar Danramil.



Share:

Kunjungi Warganya Malam Hari Babinsa Jalin Hubungan Tali Silahturahmi Yang Baik

 Sanggaran Agung--Tak mengenal waktu siang atau malam Babinsa Koramil 417-05/Danau Kerinci, Serka M. Tafsil melaksanakan Anjang sana dan  Komunikasi Sosial (Komsos) bersama warga  di Desa Keluru, Kecamatan keliling Danau, Kabupaten Kerinci Senin (26/09/2022)


Babinsa, Serka M.Tafsil lakukan komunikasi sosial dengan masyarakat Desa binaannya guna untuk mempererat hubungan silaturahmi dengan warga, disamping itu juga untuk memastikan keadaan wilayahnya desa Binaannya dalam keadaan aman apalagi di malam hari.


Selaku Babinsa, Serka M.Tafsil mengatakan"dengan adanya kita selalu berkeliling mengadakan Komsos di desa binaan, maka kita dapat mengetahui segala informasi kegiatan yang ada di desa binaan,

Sehingga kita tau berbagai informasi yang terjadi dapat terdeteksi secara dini dan cepat tentukan langkah untuk menyelesaikannya,” tuturnya.


Pada kesempatan Komsos tersebut Babinsa, Serka M.Tafsil  juga mengajak warga untuk selalu waspada dan menggunakan masker ketika Ditempat keramaian karena Covid-19 masih ada , tutupnya




Share:

Rutinitas Anggota Koramil 417-02/Gunung Raya Melaksanakan Apel Pagi

Lempur - Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 417-02/Gunung Raya melaksanakan Apel pagi yang dipimpin langsung oleh Danramil Kapten Inf Sunasri , kegiatan Apel Pagi dilaksanakan di Halaman Koramil  Kecamatan Gunung Raya Kabupaten Kerinci, Senin (26/09/2022).


Dalam apel pagi Danramil 417-02/Gunung Raya Kapten Inf Sunasri menyampaikan Penekan ulang kepada seluruh anggota, tentang perkembangan situasi (Bangsit) wilayah. Aturan dan tugas prajurit untuk ditaati dan dilaksanakan, karena Babinsa adalah ujung tombak sebagai mata serta telinga satuan komando kewilayahan, tandasnya.


Kegiatan apel di Koramil 417-02/GR dilaksanakan setiap hari apabila tidak melaksanakan Kegiatan Khusus, Setelah selesai melaksanakan apel pagi, kemudian dilanjutkan Kegiatan ke Desa binaan masing- masingn Sesuai dengan Perintah Komando Atas. Kegiatan ini merupakan salah satu wujud kepedulian dan kecintaan personel terhadap lingkungan Binaan .


Dengan Tugas Babinsa yang komplek dan, tentu akan membawa suasana yang nyaman untuk melaksanakaan tugas di wilayah . Sehingga anggota dalam melaksanakan kegiatan di Koramil merasa nyaman. Disamping itu juga akan memupuk rasa kerja sama dan jiwa kebersamaan setiap prajurit.



Share:

Penekanan Apel Pagi Danramil 417-04/Stl Kapten Inf Sepritno Kepada Anggotanya

Sitinjau Laut - Bertempat di halaman apel, Anggota Koramil 417-04/ melaksanakan kegiatan apel pagi, di ambil langsung oleh Danramil untuk menyampaikan arahan dan informasi serta evaluasi kegiatan yang telah dilaksanakan serta penekanan dari Komando Atas, agar dalam pelaksanaan tugas kedeapan dilaksanakan penuh rasa tanggung jawab, Senin (26/09/2022). 


Danramil 417-04/Stl Kapten Inf Sepritno dalam apel pagi menekankan kepada para Bintara Tinggi (Bati) dan Babinsa, agar mewaspadai hal-hal menonjol di wilayah binaan dan memantau perkembangan situasi (Bangsit), karena Babinsa adalah ujung tombak dan sebagai mata telinga satuan, dalam melaksanakan tugas harus berlandaskan kepada Sapta marga, Sumpah Prajurit dan Delapan wajib TNI.


Pada kesempatan apel pagi kali ini, Danramil  menyampaikan beberapa informasi dari Komando Atas termasuk surat perintah (ST) tentang perkembangan situasi terkini, sekaligus menyampaikan kebijakan yang di keluarkan oleh Komandan Kodim (Dandim) 0417/Kerinci dalam pelaksanaan tugas kedepan di wilayah teritorial. 


"Peran Babinsa harus di maksimal dalam memantau dan memonitor kegiatan di wilayah, sehubungan saat ini masih banyak kejadian yang menjadi sorotan, jadi Babinsa yang ada di wilayah harus exstra untuk memantau perkembangan situasi setiap saat dari semua elemen masyarakat.”ucap Danramil.


"Utamakan faktor keamanan baik personel dan materil selama dalam perjalanan maupun dalam tugas, karena faktor keselamatan adalah paling utama dan jaga keharmonisan dengan tokoh tokoh yang ada di desa, serta hindari gesekan dengan masyarakat, baik yang di desa binaan maupun dengan masyarakat di tempat tinggal.” pungkas Danramil Kapten Inf Sepritno.



Share:

Patroli Karhutla, Anggota Babinsa Koramil 417-06/Sungai Penuh Sampaikan Pesan Kepada Warga

Sungai Penuh-Memasuki musim kemarau atau panas, sangat rentan dengan kejadian kebakaran hutan, yang sengaja dilakukan untuk membuka lahan perkebunan baru, sehingga dapat menimbulkan titik api (Hotspot), dan asapnya bisa menyebabkan penyakit.


"Makanya, empat orang anggota Babinsa dipimpin Sertu Hendriadi   melakukan patroli karhutla di Desa Sungai Jernih Kecamatan Pondok Tinggi, Kota Sungai Penuh" jelas Danramil 417-96/SPN Kapten CHB Firman. Senin (26/09/2022).


Danramil menjelaskan, Patroli ini juga apabila anggota menemukan penduduk sedang membuka lahan dengan cara dibakar, maka akan diingatkan terlebih dahulu sembari memadamkan api yang berkobar.


"Memang dilarang membuka lahan dengan membakar, selain menimbulkan hotspot, juga menganggu kesehatan dan pelakunya akan dikenakan sanksi denda atau hukuman penjara," harapnya.





Share:

Dalam Komsos Dan Patroli Di Malam Hari, Babinsa Pastikan Keamanan Keamanan Desa Binaannya

Siulak Deras ~ Malam hari merupakan waktu yang digunakan warga untuk beristirahat melepas penat, setelah seharian beraktifitas, tetapi juga jam tersebut merupakan waktu yang rawan akan tindakan kejahatan memanfaatkan kelengahan warga yang sudah terlelap dalam tidurnya.


Guna memastikan situasi dan kondisi wilayah binaan aman dan kondusif, Babinsa Koramil 417-01/Gunung Kerinci Kopda Roni melaksanakan patroli dan komunikasi sosial (Komsos) dengan warganya Didesa Koto Aro Kecamatan Siulak Kabupaten Kerinci, Senin (26/09/2022).


Suasana malam yang sepi tidak membuat seorang Babinsa merasa aman akan keadaan itu, justru sebaliknya suasana malam yang sepi bisa dimanfaatkan oleh orang-orang yang berniat jahat untuk menjalanlan aksinya.


Dengan berkeliling desa, Kopda Roni menyambangi para warga yang tengah melaksanakan jaga malam (ronda) dalam kegiatan itu dia mengingatkan kepada warga agar tetap waspada terhadap situasi dan kondisi sekitar dengan selalu berpatroli keliling desa.


"Kegiatan Komsos serta monitoring ini adalah wujud kepedulian kita sebagai seorang Babinsa karena Babinsa memiliki tanggungjawab terhadap keamanan desa binaan. Diharapkan kepada warga yang ronda bisa melaporkan pada kesempatan pertama apabila menemukan hal-hal mencurigakan, supaya bisa cepat kita tindak lanjuti," pesan Babinsa Kopda Roni dalam kegiatan patroli dan Komsosnya di wilayah binaannya.


 

Share:

Jumat, 23 September 2022

Anggota Koramil03 AH melaksanakan kegiatan jalan santai untuk menjaga kesehatan jantung

Semurup – Dalam rangka menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh anggota Koramil 417-03/AH Kodim 0417/Kerinci di bawah pimpinan Danpos Air Hangat Pelda Asmianto melaksanakan olahraga jalan sehat di seputaran kecamatan Air Hangat Kab.Kerinci. Jumat (23/09/2022).


Olahraga jalan sehat mengelilingi wilayah kecamatan Air Hangat 417-03/AH Sebelum pelaksanaan olahraga jalan sehat, seluruh anggota Koramil terlebih dahulu melakukan pengecekan pada apel pagi, selanjutnya melaksanakan senam pemanasan dan peregangan.


Dalam apel pagi pengecekan, Danpos menyampaikan bahwa “jalan sehat yang dilaksanakan ini sesuai dengan arahan dari Komando Atas agar melaksanakan olah raga rutin selama 1 jam setiap hari” jelasnya.


“Selain menyehatkan, jalan sehat ini juga sebagai ajang silaturahmi antar anggota,”


Ditambahkannya, ada banyak manfaat olah raga jalan ini. Di antaranya menjaga kesehatan jantung, meningkatkan metabolisme tubuh dan tentunya untuk menjaga kesehatan badan.


Bagi prajurit TNI, merupakan suatu keharusan memiliki tubuh yang sehat dan kuat. Salah satu mendapatkan kesehatan adalah dengan olahraga. Dengan ayunan kaki dan tangan yang bersama-sama, seluruh anggota Koramil terlihat kompak dan semangat. 



Share:

Anggota Koramil 417-04/STL Tetap Jaga Tubuh Sehat Dan Fisik Prima

Angkasa Pura – Sebelum melaksanakan kegiatan rutinitas di desa binaanya masing-masing, Anggota Babinsa Koramil 417-04/Sitinjau Laut menyempatkan diri setelah apel pagi untuk menjaga kebugaran seperti yang terlihat pagi ini Babinsa sedang melaksanakan lari pagi dan senam pagi dan lari pagi di seputaran Makoramil, Jum'at (23/09/2022).

Menurut Batituud Koramil 417-04/Stl Pelda Amni Parlian, sebelum melakukan aktivitas sudah menjadi rutinitas Anggota Koramil melakukan kegiatan fisik terlebih dahulu dengan olahraga ringan seperti senam, jalan sehat atau lari-lari kecil, agar otot tidak kaku/tegang, selain itu untuk menjaga daya tahan tubuh kita tetap bugar.


"Untuk menjaga kebugaran tubuh kita agar tetap fit dan sehat, kita sudah ada program dari komando atas setiap pagi melaksanakan olahraga yang teratur, dengan rutin melaksanakan olahraga sehingga dapat meningkatkan daya tahan tubuh/imun yang di yakini bisa menghalau bermacam virus dimasa pasca pandemi saat ini,” jelasnya.


Lebih lanjut dikatakanya, ini juga untuk mengingatkan para Babinsa untuk selalu menjaga pola hidup sehat, serta tetap menerapkan protokol kesehatan dalam lingkungan kerja maupun kehidupan sehari-hari guna mencegah penularan dan penyebaran virus covid-19 muncul lagi,” imbuhnya.


"Dengan terpeliharannya kesehatan tubuh, badan yang bugar serta fisik yang prima akan sangat membantu para Babinsa dalam menjalankan tugas sehari-hari sebagai prajurit satkowil, untuk membina desa yang ada di wilayah teritorial Koramil 417-04/Stl, ” tutupnya.



Share:

Keakraban Babinsa Danau Kerinci Dan Warganya, Tumbuhkan Kekompakan Serta Kemanunggalan

SANGGARAN AGUNG - Babinsa Koramil 05/Danau Kerinci, Kodim 0417/Kerinci Serda Salman Alfarizi Melaksanakan komsos dengan pekerja bangunan yang sedang istirahat melaksanakan pengerjaan rumah yang ada di Desa Pancuran Bangko Kecamatan Danau Kerinci Barat, Kabupaten Kerinci, Jum'at (23/9/2022).


Kegiatan yang dilakukan Babinsa, Serda Salman Alfarizi tersebut sekaligus sebagai ajang silaturahmi dan untuk mengetahui keluhan masyarakat diwilayah binaannya. Dengan begitu diharapkan akan terjalin silaturahmi yang kokoh dan kuat sehingga TNI dengan Rakyat memiliki ikatan batin yang pada akhirnya bisa menjadi alat juang yang tangguh,” ujarnya.


Dikatakan pula, Kegiatan komunikasi sosial ini merupakan tugas dan tanggung jawab yang diemban dalam rangka cegah Dini dan deteksi dini.


“Hal ini apabila ada suatu masalah atau kendala di wilayah akan dapat lebih mudah untuk mengadakan komunikasi dan koordinasi, dengan demikian segala sesuatunya akan lebih cepat diatasi atau ditangani,” katanya.


 

Share:

Patroli Malam, Babinsa Koramil 417-02/Gunung Raya Ciptakan Ruang Silaturahmi Yang Harmonis

Lempur – Dalam rangka memantau perkembangan situasi wilayah di masyarakat, Babinsa Koramil 417-02/Gunung Raya Kodim 0417/Kerinci Sertu Apiyanto yang sedang bertugas sebagai Piket Koramil melaksanakan patroli dan pemantauan di wilayah Kecamatan Gunung Raya, Kabupaten Kerinci, Jum'at (23/09/2022) malam.


Pada pelaksanaannya Babinsa Sertu Apiyanto memaksimalkan peran Komunikasi Sosialnya dengan sejumlah warga sebagai upaya untuk cegah dini dan deteksi dini terhadap hal hal yang tidak diinginkan.


Menurut Sertu Apiyanto, Komunikasi dengan perangkat desa maupun warga dapat terjalin dengan baik diharapkan berbagai informasi yang terjadi dapat terdeteksi secara dini dan cepat tentukan langkah untuk mengantisipasinya. Dan melalui Komunikasi sosial akan menciptakan ruang silaturahmi yang harmonis sehingga suasana yang nyaman dan sejuk senantiasa terwujud”, ungkapnya.


“Dengan Komsos di wilayah ini diharapkan saya akan mendapatkan perkembangan situasi di wilayah dan dapat melakukan upaya edukasi serta pencegahan dini, sehingga hal-hal negatif yang berkembang bisa cepat diselesaikan.” imbuh Apiyanto.



Share:

Babinsa Koramil 417-06/SPN laksanakan Komsos Dengan warga binaan.

Sungai Penuh - Babinsa Koramil 417-06/SPN Sertu Karyadi Komsos dengan warga binaannya di desa Sumur anyir, kecamatan sungai bungkal, kota Sungai penuh, Jumat. (23/09/2022)

Keakraban kepada warga binaan merupakan tugas pokok Babinsa. Salah satunya yaitu dengan melakukan komunikasi sosial (Komsos) dalam menciptakan interaksi serta kekompakan antara Babinsa dan warga binaannya. Inilah yang dilakukan oleh Babinsa Koramil 417-06/SPN Sertu Karyadi dalam menjalin rasa keakraban serta kebersamaan.


Sertu Karyadi dalam kegiatan Komsosnya mengatakan, kegiatan ini untuk mencerminkan rasa kemanunggalan TNI khususnya Babinsa kepada masyarakat di wilayah binaannya. Tujuan Komsos ini juga untuk mengetahui perkembangan situasi di wilayah binaan, dengan adanya interaksi komunikasi Babinsa dengan warga akan dapat mempererat hubungan TNI dan Rakyat.


Dengan kegiatan komsos yang dilaksanakan oleh Babinsa, semoga dapat diterima positif oleh masyarakat. Keberadaan  Babinsa yang selalu memantau wilayah desa binaannya, maka Babinsa akan tahu permasalahan di desanya. Sehingga jika ada permasalahan dengan cepat dapat diatasi dan diselesaikan.


 

Share:

Kamis, 22 September 2022

Dukung Program Stunting Babinsa Ramil 417-04/STL Hadiri Rapat Lintas Sektoral

Sitinjau Laut - Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 417-04/Sitinjau Laut Kodim 0417/Kerinci Sertu Murhamidi mewakili Danramil  menghadiri rapat koordinasi dan evaluasi penanganan penurunan Stunting di Kecamatan Tanah Kampung Kota Sungai Penuh di kantor BKKBN Kecamatan, Rabu Kemarin (21/09/2022).


Stunting merupakan masalah gizi kronis, yang disebabkan oleh asupan gizi yang kurang dalam kurun waktu yang lama. Stunting terjadi karena asupan makanan kedalam tubuh tidak sesuai kebutuhan gizi yang diperlukan, dan itu terjadi dari mulai di dalam kandungan serta baru terlihat setelah usia 2 tahun. Selain pertumbuhan tubuh terhambat, stunting juga dapat mempengaruhi perkembangan otak, mempengaruhi produktivitas, daya serap dan kreativitas di usia produktif anak.


Tujuan dilaksanakannya rapat tentang stunting adalah untuk meningkatkan komitmen para pengambil kebijakan dalam peningkatan stunting serta meningkatkan kemampuan Pemerintah Daerah dalam melakukan perencanaan, koordinasi, pemantauan dan evaluasi, serta sosialisasi dan komunikasi interpersonal dan konsistensi untuk mencapai Kecamatan Pegagan hilir bebas Stunting.


Dalam acara Rapat Lintas Sektoral yang membahas masalah Stunting di Wilayah kecamatan Tanah kampung tersebut di hadiri oleh Camat tanam kampung, Ka puskesmas Tanah Kampung, KA BKKBN Kecamatan Tanah Kampung, Staf KUA, Pendamping Desa, Babinsa Koramil 417-04/Stl, Babinkamtibmas Polsek Sitinjau Laut, Bidan SeKecamatan Tanah kampung.


Sertu Murhamidi mengatakan, dalam rapat tersebut dijelaskan upaya penurunan stunting dapat dilakukan melalui dua intervensi, yaitu intervensi gizi spesifik untuk mengatasi penyebab langsung dan intervensi gizi sensitif untuk mengatasi penyebab tidak langsung. Penurunan stunting memerlukan pendekatan yang menyeluruh, yang harus dimulai dari pemenuhan prasyarat pendukung.


TNI-AD khususnya Koramil 417-04/Stl juga sudah melakukan upaya penurunan Stunting dengan pelaksanaan program program yang bekerjasama langsung dengan instansi terkait, sehingga berguna menjaga sanitasi lingkungan masyarakat Desa yang ada di wilayah khususnya Koramil 417-04/Stl, ” terang Babinsa Sertu Murhamidi.


 

Share:

Jalin Interaksi dengan Masyarakat, Babinsa Koramil 417-01/GNK Gelar Komsos dengan Warga di Wilayah Binaan

Siulak Deras - Tingkatkan keakraban dengan warga masyarakat, Babinsa Koramil 417-01/Gunung Kerinci jalin Komunikasi Sosial (Komsos) di wilayah binaan. 


Itulah yang dilaksanakan Kopka Nores, dirinya berinteraksi atau melakukan komunikasi dengan warga dengan penuh keakraban di Desa Sangir Tengah Kecamatan Kayu Aro Kabupaten Kerinci, Kamis (22/09/2022). 


Pada kesempatan tersebut, Babinsa mengatakan, kegiatan ini untuk mencerminkan rasa keakraban ataupun kekeluargaan dengan masyarakat wilayah binaannya. 


Selain itu, juga untuk mengetahui perkembangan situasi di wilayah binaan, dengan adanya interaksi komunikasi Babinsa dengan warga akan dapat mempererat hubungan TNI dan Rakyat. 


Dengan kegiatan komsos yang dilaksanakan oleh Babinsa, semoga dapat diterima positif oleh masyarakat. Keberadaan Babinsa yang selalu memantau wilayah binaannya, maka Babinsa akan tahu permasalahan di wilayahnya. Sehingga jika ada permasalahan dengan cepat dapat diatasi dan diselesaikan. 


 

Share:

Senyum Manis Begitu Memukau, Hati Siapa Yang Tidak Akan Senang , Sertu Herlan Babinsa Desa Cempaka Koramil 417-06/Sungai Penuh Hampiri Warga

Sungai Penuh-Babinsa Koramil 417-06/SPN Sertu Herlan melaksanakan kegiatan Komsos dengan Warga binaan di Desa Cempaka Kec. Hamparan Rawang Kota Sungai Penuh. Kamis (22/09/22).


Kegiatan Komsos ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi yang baik dan mempererat hubungan kekeluargaan antara Babinsa dengan warga Masyarakat sehingga tercipta suasana yang harmonis dalam setiap pelaksanaan tugas Babinsa di lapangan.


Babinsa menghimbau kepada warga untuk bersama-sama selalu menjaga kesehatan dan rutin berolahraga serta menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan.


 

Share:

Komsos Malam Hari, Babinsa Koramil 05/Danau Kerinci Pastikan Keamanan Warga

SANGGARAN AGUNG - Malam hari merupakan waktu yang digunakan warga untuk beristirahat melepas penat, setelah seharian beraktifitas, tetapi juga jam tersebut merupakan waktu yang rawan akan tindakan kejahatan memanfaatkan kelengahan warga yang sudah terlelap dalam tidurnya.


Guna memastikan situasi dan kondisi wilayah binaan aman dan kondusif Serda Ahmad Irdawan Babinsa Koramil 05/Danau Kerinci Kodim 0417/Kerinci melaksanakan patroli dan komsos terhadap warga pada malam hari, di Desa Bukit Pulai, Kecamatan Danau Kerinci Barat Kabupaten Kerinci, Kamis (22/09/2022).


Suasana malam yang sepi tidak membuat seorang Babinsa merasa aman akan keadaan itu, justru sebaliknya suasana malam yang sepi bisa dimanfaatkan oleh orang-orang yang berniat jahat untuk menjalankan aksinya.


Dengan berkeliling Desa, Babinsa menyambangi para warga yang tengah melaksanakan duduk-duduk diwarung, dalam kegiatan itu dia mengingatkan kepada warga agar tetap waspada terhadap situasi dan kondisi sekitar dengan selalu berpatroli keliling Desa.


“Kegiatan komsos serta monitoring ini adalah wujud kepedulian kita sebagai seorang Babinsa karena Babinsa memiliki tanggung jawab terhadap keamanan desa binaannya, diharapkan kepada warga bisa melaporkan pada kesempatan pertama apabila dilapangan menemukan hal-hal mencurigakan, supaya bisa cepat kita tindak lanjuti "Babinsa"


 

Share:

Gandeng Masyarakat, Babinsa Koramil 417-02/Gunung Raya Lakukan Patroli Karhutla

Lempur - Sebagai salah satu langkah untuk mengantisipasi munculnya kebakaran lahan dan hutan terus dilakukan oleh jajaran Koramil 417-02/Gunung Raya dengan melakukan patroli di wilayah.

Dan kali ini kembali dengan menggandeng warga masyarakat, Babinsa Koramil 417-02/Gunung Raya Kodim 0417/Gunung Raya, Kopda Zaidil Ihwan melaksanakan patroli di Wilayah Talang Kemuning, Kecamatan Bukit Kerman, Kabupaten Kerinci. Kamis (22/09/2022).


Dan bahkan, disela-sela kegiatan itu, Babinsa juga terus mengingatkan para petani untuk sama-sama menjaga lingkungan dalam rangka mengantisipasi kebakaran lahan dan hutan.


Selain itu, kehadiran Babinsa juga untuk memberikan pemahaman tentang dampak buruk yang ditimbulkan akibat karhutla dan Babinsa juga mengajak kepada masyarakat untuk sama-sama peduli menjaga dan mencegah terjadinya kebakaran hutan dan lahan. Salah satunya agar dalam membuka lahan pertanian dengan cara tidak dibakar.


"Intinya,  kegiatan patroli dan sosialisasi ini senantiasa kita lakukan guna mengantisipasi munculnya titik api yang disebabkan oleh aksi pembakaran lahan atau pun ulah oknum yang tak bertanggung jawab," ujarnya.


Share:

Babinsa Koramil03 AH melaksanakan kegiatan pendampingan pembagian BLT di desa binaan

Semurup Babinsa Koramil 03 Air Hangat Serda Sumardi melakukan pendampingan pembagian Bantuan Langsung Tunai Bahan Bakar Minyak (BLT BBM) yang diselenggarakan di Kantor kepala desa Baru Kubang Kec. Depari Tujuh Kab.Kerinci. Kamis (22/9/2022).


Kebersamaan Babinsa Serda Sumardi dengan warga masyarakat binaannya, dalam kegiatan Pendampingan pembagian BLT BBM, untuk memastikan pembagian berjalan aman dan tertib serta tepat sasaran kepada warga masyarakat yang benar–benar membutuhkan.


"Pendampingan pembagian Bantuan Langsung Tunai Bahan Bakar Minyak (BLT BBM), kami lakukan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada warga masyarakat, juga untuk menertibkan jalannya acara," ujarnya.


Selanjutnya Serda Sumardi berharap kepada keluarga penerima manfaat BLT BBM, yang sudah menerima bantuan ini, agar dapat menggunakannya dengan baik.


“Dan semoga dengan adanya bantuan ini, bisa berguna serta bermanfaat untuk memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari,” pungkasnya. 


Share:

Rabu, 21 September 2022

Jaga Kesehatan Babinsa Koramil 417-06/SPN Melaksanakan Senam Pagi

Sungai penuh – Olahraga sangat penting dijalankan sebagai bagian hidup sehat karena memiliki banyak manfaat bagi tubuh manusia.

Salah satu jenis olahraga yang mudah dilakukan dan menyenangkan adalah senam. Seperti Senam bersama yang dilakukan Anggota Babinsa Koramil 417-06/SPN dihalaman kantor Makoramil 417-06/SPN kecamatan pesisir bukit, kota sungai penuh, Rabu. (21/09/2022).


Anggota Babinsa Koramil 417-06/SPN Sertu Hendriadi memimpin Senam mengatakan, senam pagi bersama ini bertujuan agar kondisi badan tetap sehat sehingga dapat menunjang aktifitas kerja sehari-hari.


Kesehatan itu sangat penting dan mahal harganya, karena dengan badan yang sehat segala aktifitas tidak akan terganggu dan semua pekerjaan akan terlaksana dengan baik,” ucapnya.Ia menambahkan, dalam situasi pandemi covid-19 yang terjadi saat ini, sangat dibutuhkan tubuh yang sehat diantaranya, dengan rajin berolahraga hal ini bertujuan agar imun didalam tubuh kita kuat dan tidak mudah terserang penyakit, disamping menjaga protokol kesehatan.


 

Share:

Babinsa Danau Kerinci Memotifasi Dan Memberikan Pengarahan Calon Pendaftaran TNI - AD

SANGGARAN AGUNG - Bertempat di Makoramil 05/Danau Kerinci Kodim 0417/Kerinci Babinsa Sertu Hendri memberikan pengarahan dan penekanan kepada para calon pendaftar Catam TNI AD binaan Koramil 05/DK, Rabu (21/09/2022).


Penerimaan calon siswa Tamtama TNI AD Gelombang ll tahun 2022 yang dibuka telah menyedot banyak animo dari putra daerah, khususnya di wilayah teritorial Koramil 05/DK. Pada kesempatan tersebut Babinsa Koramil 05/DK memberikan motivasi kepada para calon, bahwa masuk sebagai anggota TNI AD adalah sebuah pengorbanan dan juga adalah hal yang mulia dalam mendharma baktikan segenap potensi diri untuk menjaga keutuhan dan kedaulatan NKRI. TNI berasal dari Rakyat dan bertugas sebagai Pelindung Rakyat, juga harus mampu menjadi bagian dalam usaha-usaha memelopori dan membantu mengentaskan masyarakat dari kesulitan, sehingga TNI akan selamanya bersinergi dan manunggal dengan Rakyat.


Disamping itu calon pendaftar diingatkan kembali oleh Sertu Hendri bahwa selama proses seleksi penerimaan prajurit TNI-AD tidak dipungut biaya sama sekali, hal ini ditekankan agar para calon pendaftar mengetahuinya dan nantinya tidak mudah tertipu oleh oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab.


Komandan Koramil (Danramil) 05/DK Kapten Inf Umar Azwin mengatakan sejak dibukanya pendaftaran Calon Tamtama PK pada bulan September 2022, Koramil 05/DK menyiapkan Calon Prajurit TNI AD semaksimal mungkin mulai dari pengecekan administrasi, kesehatan hingga postur para Calon Prajurit TNI–AD.


Lanjut Danramil menyampaikan agar para Babinsa Koramil 05/DK memberikan pembekalan kesamaptaan berupa lari, sit-up, push up, shutle run dan renang minimal harus diatas rata-rata atau mencapai target yang ditentukan oleh Panitia Penerimaan Prajurit. Disamping memberikan itu ada pula tes Phisikologi, dan Pantokhir yang harus disiapkan untuk memenuhi semua persyaratan yang dimaksud yang penting adalah harus berlatih dan jaga serta cek kesehatan secara rutin di Dokter agar pada saat seleksi semua sudah siap”ungkap Danramil.



Share:

Komsos Malam Juga Di Jadikan Sarana Patroli Oleh Babinsa

Sitinjau Laut – Guna memastikan situasi dan kondisi aman dan kondusif, Babinsa Koramil 417-04/Sitinjau Laut Kodim 0417/Kerinci Serma Nizarlis, melaksanakan patroli dan komsos dengan warga pada malam hari, yang di laksanakan di Desa Koto Panap Kecamatan Tanah Kampung Kota Sungai Penuh, Senin Malam (20/09/2022).


Malam hari merupakan waktu yang digunakan warga untuk beristirahat melepas penat, setelah seharian beraktifitas, tatapi jam malam tersebut juga merupakan waktu yang rawan akan tindakan kejahatan , para pelaku kejahatan memanfaatkan kelengahan warga yang sudah terlelap dalam tidurnya.


Serma Nizarlis mengatakan ”Suasana malam yang sepi tidak membuat seorang babinsa merasa aman akan keadaan itu, justru sebaliknya suasana malam yang sepi bisa dimanfaatkan oleh orang-orang yang berniat jahat untuk menjalanlan aksinya,”kata Babinsa.


Untuk itu, Kegiatan komsos serta monitoring ini adalah wujud kepedulian kita sebagai seorang Babinsa karena Babinsa memiliki tanggung jawab terhadap keamanan desa binaannya, Harapannya pula, kepada warga yang ronda bisa melaporkan pada kesempatan pertama apabila didesanya menemukan hal-hal mencurigakan, supaya bisa cepat kita tindak lanjuti.



Share:

MEDIA ONLINE


MEDIA CETAK