Sitinjau Laut – TNI sebagai Tentara Rakyat yang berasal dari Rakyat, oleh Rakyat dan Untuk Rakyat, serta peduli dan menjadi solusi terhadap kesulitan rakyat, seperti yang dilakukan Babinsa Koramil 417-04/Sitinjau Laut Kodim 0417/Kerinci Serma Hermansyah, memberikan bantuan perlengkapan masak kepada ibu Ramlah penerima bantuan bedah rumah, Senin (05/12/2022).
Ibu Ramlah 64 tahun, merupakan janda Lansia yang tergolong kurang mampu warga Desa Ambai Atas Kecamatan Sitinjau Laut Kabupaten Kerinci, merupakan penerima bantuan program bedah rumah yang tidak layak huni dari Kepala Staf Angkatan Darat (KASAD) yang di kerjakan langsung oleh Anggota Koramil 04 Sitinjau Laut.
Oleh karena itu sebagai wujud kepedulian Babinsa terhadap masyarakat yang kurang mampu, Serma Hermansyah tersentuh hatinya untuk memberikan bantuan perlengkapan untuk masak, berupa panci, kuali, piring, gelas dan sendok kepada ibu Ramlah yang selama ini memang tidak memiliki perlengkapan yang layak untuk memasak.
Selain memberikan bantuan tersebut, Anggota Koramil 04 Sitinjau Laut saat ini terus kejar target pengerjaan bedah rumah milik ibu Ramlah, agar pertengahan bulan Desember ini sudah bisa di tempati, kegiatan ini pula merupakan perintah langsung KASAD, yakni prajurit harus selalu hadir di tengah tengah masyarakat dan menjadi solusi bagi kesulitan rakyat.
Pengabdian Tanpa Batas
🇮🇩🇮🇩🇮🇩🇮🇩🇮🇩🇮🇩🇮🇩🇮🇩🇮🇩